Kekompakan yang terjadi pada pemain sinetron kejar tayang Arti Sahabat ternyata tidak hanya terjadi selama waktu syuting saja. Hal tersebut dipaparkan oleh Nina Zatulani yang memerankan Angel dalam sinetron tersebut.
Ia menjelaskan bahwa keakraban juga terjadi pada kehidupan sehari-hari mereka. Pertemanan diantara remaja usia belasan itu terasa sangat menyenangkan bagi Ajeng. Selain demi kepentingan sinetron, ternyata mereka juga saling menemukan kecocokan satu sama lain.
“Biar terlihat kompak di tv kan kita juga harus bangun kekompakan dalam kehidupan sehari-hari dan Alhamdulillah kita semua disini punya hubungan yang baik,” jelas Nina yang mengawali karir bersama Baim di sinetron Tarzan Cilik.
Banyak hal yang bisa dilakukan oleh gadis lulusan SMA 70 Bulungan ini bersama lawan mainnya. Mulai dari bermain saat istirahat syuting hingga membuat janji jika mendapat jadwal libur. “Kalau lagi nggak syuting kita biasa jalan atau nonton bareng. Begitu juga saat istirahat di lokasi kita selalu cari makan bersama-sama,” paparnya belum lama ini saat ditemui di lokasi syuting Arti Sahabat.
sumber : kasakKusuk.com
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Diberdayakan oleh Blogger.
1 komentar:
kak nina akting yg bagus y
q sllu dukung kakak
Posting Komentar
jangan lupa comentnya yah sobat . .
SAHABAT SELAMANYA ^^